15.45*


Selamat sore…

Indeks Hang Seng sore ini ditutup dibawah suport pertama 23348.  Akan tetapi, karena terdapat sentimen lokal dari typhon yang terjadi tadi pagi, signal negatif dari bursa Hong Kong ini tidak bisa dijadikan patokan.

Bursa Eropa terlihat berhati-hati dalam mengantisipasi pidato Bernanke nanti malam.  Pasar memang masih khawatir bahwa kondisi perekonomian Amerika yang semakin membaik, bakal membuat Bernanke menghentikan program QE4 lebih cepat dari jadwal.. lebih cepat dari pertengahan 2015.  Eropa dibuka dengan koreksi tipis.

Asing masih dalam posisi net buy.  Gak sampe 200 miliar sih.. tapi tetap saja net buy.

So… saya sih belakangan sudah tidak terlalu minat untuk positioning.  Memang siy.. sekarang kita masih dalam trend naik.  Harga saham-saham konstruksi, pakan ternak, CPO, dan sebagian properti, terlihat masih memiliki potensi kenaikan yang cukup.  Akan tetapi… apakah IHSG bisa terus bergerak lurus ngacung sampai 5500-5600 ditengah kenaikan BBM?

Posisi saya sore ini relatif kosong.  Saya hanya baibek TLKM yang kemarin saya lepas.  Kecuali kalau antrian ITMG di 32500 dan GGRM di 54500-54800 dapet… itu urusan laen.

Happy trading… semoga barokah!!!

Satrio Utomo

*bacalah halaman disclaimer sebelum anda melakukan posisi beli atau posisi jual setelah anda membaca ulasan ini.  Terima kasih.

Comments
4 Responses to “15.45*”
  1. Syaiful Siliganda says:

    Saya buy back ITMG lagi di 33150 setelah 2 hari lalu sempat profit taking jual di 34300

    Moga2 barokah ya mas Satrio….

  2. Mas Satrio,

    Saya adalah pensiunan yang sedang belajar trading saham.

    Saya sedang membaca buku anda “Membuat Perencanaan Trading” hal 30, dan mau bertanya: di media mana para analis fundamental murni (yg analisanya bisa menggerakkan harga) ini menuliskan pendapat mereka? – apakah di website sekuritas mereka, atau di koran, misal Kontan?

    Juga, saya pengin tahu di mana para market maker alias analis gadungan beraksi? – di koran atau websites? Koran apa?

    Sebelumnya terimakasih banyak utk jawabannya.

    Salam,
    Ani S.
    Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss…!

    • Satrio Utomo says:

      Ibu Ani

      Rekomendasi analis fundamental, biasanya dibuat dengan melalui laporan riset yang mereka tulis. Laporan riset ini biasanya didistribusikan oleh perusahaan sekuritas kepada klien-klien mereka. Untuk mendapatkan ini, kita harus menjadi klien mereka. Atau… ibu bisa ‘mencari’ melalui beberapa milis. Kadang ada orang-orang yang suka bagi-bagi (meski sempat ada teman yang dapet somasi gara2 sering menyebarkan riset asing hehehe).

      Tapi Bu.. kalau buat saya, yang penting adalah konsensus analisnya. Konsensus itu kumpulan analis rekomendasinya apa ajah. Ibu bisa lihat contohnya disini:

      http://www.reuters.com/finance/stocks/analyst?symbol=TLKM.JK

      Pada saham TLKM tersebut, terdapat 15 analis yang melakukan analisis, dimana 8 memberikan rekomendasi BUY dan 7 sisanya memberikan rekomendasi HOLD. Data finansial dibawahnya adalah gambaran mengenai hitungan mereka untuk kondisi keuangan dari TLKM.

      Kalau analis gadungan beroperasi, itu biasanya melalui rumor. Rumor ini disebar, diantaranya bisa melalui kolom rumor yang ada di media online (semacam kolom rumornya detik.com), melalui mail list (milis) atau melalui grup-grup yang ada di FB.

      Semoga bisa membantu.

      Wassalam,
      Satrio

Leave a comment

  • Visit Website of Our Visitors